"Tidak ada yang sempurna di dunia.. Jika begitu adanya, mengapa masih mengharap berlebih dari apa yang sudah diberi oleh-Nya? Sekalipun masalah yang menyapa, ia bukan masalah yang tak ada jalan keluarnya. Karena pada-Nya saja, kita mengharap dan meminta.."

Postingan Populer

Pengikut

Menabung.
Wow, lagi gencar aku menabung nih. Bukan tanpa sebab aku melakukan kebiasaan tersebut yaa karena berhubung sudah punya penghasilan tiap bulan yang berasal dari hasil mengajarku di sekolah alam, akhirnya memutuskan untuk bisa menyisihkan sebagian besar pendapatanku tersebut demi masa depan. Siapa yang bisa jamin, bahwa masa depanku akan masih bergantung dengan orang tua? Hoho, tidaklah mungkin, sebab sedari lulus SMA, aku sudah mulai membiasakan diri untuk bisa membiayai keperluanku sendiri meski masih orang tua biayai untuk keperluan yang besarnya. Hehe..

Disini, aku menyadari bahwa menabung bukanlah perkara BERAPA BESAR PENGHASILAN atau GAJI yang kita punya melainkan menabung adalah keinginan atau komitmen diri untuk menyisihkan sebagian dari apa yang kita terima ke dalam suatu instrumen keuangan yang secara sadar kita pilih bisa berupa tabungan deposito, asuransi dan sebagainya. 

Hey..., Menabung  itu haruslah menjadi GAYA HIDUP semua orang yang ingin menyiapkan masa depan lho. Karena, menabung berarti menyicil bagi Masa Depan yang kita rencanakan.  MENABUNG DEMI MASA DEPAN berarti kita sudah MENABUNG MASA DEPAN yang siap kita wujudkan. Kita mesti lebih bangga telah mempunyai tabungan daripada bergaya dengan semua barang konsumtif yang semestinya bisa kita tunda peruntukannya. Betul gak?

Kita gak perlu harus bergelar sarjana dulu atau bekerja di perusahaan yang bonafit atau mempunyai jabatan pekerjaan yang hebat untuk bisa mulai menabung. Menabung adalah GAIRAH HIDUP bagi semua orang yang  ingin mempunyai masa depan. Sepakat?! Maka mulailah menabung, jangan ditunda. Menabung yuk sekarang juga sebab tak seorang pun menjadi kaya hanya karena penghasilannya besar. Kekayaan menjadi nyata bila kita bisa menyimpan atau menyisihkan dana setiap bulannya dan diinvestasikan.

Jadi, ingin menjadi kaya (dalam artian material) di masa datang, kita harus ubah perilaku kita terhadap uang atau perubahan pada diri kita sendiri dan tentu tingkatkanlah persentasi tabungan dibandingkan dengan total penghasilan.

Ibarat kalau punya uang banyak, kita bisa membayar orang lain... Maka inilah saatnya kita belajar membayar untuk diri sendiri sebelum membayar untuk orang lain. Dan jalan dimana kita dapat membayar untuk diri sendiri yaitu dengan minimal menyisihkan 10 persen dari penghasilan bulanan setiap bulannya di depan. Jangan setelah kita menggunakannya selama sebulan atau apa yang tersisa tapi kita harus menyisihkannya di muka terlebih dahulu. Kalau sudah rutin seperti itu... Lihat deh apa yang akan terjadi. Nah, sudah berani mencoba gaya hidup menabung??? :)