"Tidak ada yang sempurna di dunia.. Jika begitu adanya, mengapa masih mengharap berlebih dari apa yang sudah diberi oleh-Nya? Sekalipun masalah yang menyapa, ia bukan masalah yang tak ada jalan keluarnya. Karena pada-Nya saja, kita mengharap dan meminta.."

Postingan Populer

Pengikut

Di dalam hidup ini siapa yang masih gak kenal dengan kata "Nothing To Lose" yang kalau diterjemahkan arti pokoknya adalah ikhlas, menerima apapun dan merasa tidak ada ruginya atau tidak berpengaruh apa-apa???

Rasanya kata diatas sudah cukup familiar didengar ya. Apalagi teringat dengan sebuah kalimat yang berbunyi:

Ketika kerjamu tidak dihargai, maka saat itu kau sedang belajar tentang KETULUSAN.
Ketika usahamu dinilai tidak penting, maka saat itu kau sedang belajar KEIKHLASAN.
Ketika kau harus lelah dan kecewa, maka saat itu kau sedang belajar tentang KESUNGGUHAN, dan
Ketika kau merasa sepi maka saat itu kau belajar KETANGGUHAN.

Nah, tapi kali ini kita berbicara kebalikannya. Ya. Nothing Tulus. Bahwa ternyata dalam hidup ini gak ada yang benar-benar tulus dalam menjalankan suatu apapun. Sadar gak ya? bahkan ketika kita sendiri beribadah, sejatinya kita tak tulus dalam menjalani. Kita masih mengharap balasan dari ibadah kita seperti pahala atau ditempatkan di surga kelak. Betul gak?

Belajar untuk bersikap tulus itu sangat penting dalam hidup kita. Mengapa? Karena dunia ini semakin menjauhkan kita dari sikap yang tulus itu. Sadar gak sih, yang kita temukan dalam dunia ini adalah kasih, sayang dan cinta yang serba palsu. Orang mengasihi hanya untuk mencari kepentingan dirinya sendiri. Orang tidak berani mengasihi untuk kepentingan sesamanya. Meskipun banyak juga yang tidak seperti itu tapi nampaknya lebih dominan yang tidak tulus.

Oleh karena itu, sebelum berharap untuk dikasihi, disayangi dan dicintai orang lain maka hendaknya kita dulu yang memulainya. Kita harus belajar memulainya dengan sikap tulus. Karena belajar mengasihi, menyayangi dan mencintai apapun dengan tulus itu suatu panggilan dalam hidup kita. Ketika kita mengasihi sesama dengan hati yang tulus, kita akan menemukan keadaan sukacita dan damai. Kita akan mengalami betapa indah kasih yang tulus itu. Kita akan merasakan bahwa Alloh begitu dekat dalam hidup ini. Ternyata DIA tidak jauh dari hidup kita.

Ketulusan bukanlah sebuah KEADAAN, melainkan sebuah PILIHAN. Kalau kita bisa tersenyum damai disaat kita dipuji atau dihormati orang, itu anak kecil juga bisa. Tapi kalau kita bisa tersenyum damai disaat kita dihina, dilecehkan atau dicaci-maki, itu pertanda cahaya bathin kita yang mulai bersinar terang.

Hm, masih ada waktu. Terlebih di bulan Ramadhan ini sebagai bulan tarbiyah buat kita. Bulan yang bisa melatih diri kita tuk bersikap tulus dalam setiap aktifitas. Jangan lupa, manfaatkan dengan sebaik-baiknya bulan Ramadhan ini. Jangan pernah sia-siakan detik demi detik yang terlalui di bulan Ramadhan.

So, masih mau ngikutin kebanyakan orang yang pada gak tulus??
Kita TULUS, Rezeki Ngalir TERUS ^_^

6 Responses so far.

  1. braFoTife says:

    wah blognya bagus,baik tulisan maupun tampilannya. ga sengaja msk blog ini. kunjungi blog sy yo, distrikhijau.blogspot.com , tp maklum ga ada gambar/foto, Rasulullah melarang kita membuat&memajang gambar makhluk bernyawa? trims

    nb ; setelah bc blogmu, semakin sadar tulus itu penting tp susah pulo dilakuin...

  2. Unknown says:

    Terima kasih Mas Eda tuk kunjungannya... Hm, baiklah diterima masukannya.

    Seperti itulah.. tanpa sadar qt masih gak tulus khan? hayo ngaku :D but itu mau gak mau harus qt lakukan. So, berusaha tulus deh. karena tulus itu bikin rezeki ngalir terus :)

  3. Kutil says:

    Bagus....... thx ya

  4. Tidak Sekedar Tulisan aja yang baik, lebih dari itu, aku merasakan sesuatu kata yang sangat menyentuh sekali " keikhlasan "

  5. Unknown says:

    3 baris terakhir 'ƍακ tulus juga dong..soalnya kan ngerepin biar rejekinya lancar..hahhahha..piss

  6. Anonim says:

    nothing to lose juga maknanya bukan ikhlas, nothing to lose lebih cenderung ke situasi yang relatif buruk, apapun yang mau dikerjakan atau diupayakan sukses apa nggak hasilnya nanti, gak akan berpengaruh.. sampai2 orangnya mau mati sekalian pun ga ada efek apa2 karena dia 'have nothing to lose'