"Tidak ada yang sempurna di dunia.. Jika begitu adanya, mengapa masih mengharap berlebih dari apa yang sudah diberi oleh-Nya? Sekalipun masalah yang menyapa, ia bukan masalah yang tak ada jalan keluarnya. Karena pada-Nya saja, kita mengharap dan meminta.."

Postingan Populer

Pengikut

Ini kisah seorang temanku..
Yg cukup ku kenal beberapa waktu.
Sebut saja ia Fulan. Penampilannya oke punya.. style rambutnya juga oke lah.
Tak ada sisi seorang ‘ikhwan’ yg nampak pada dirinya. Maka yg ku tahu, ia adalah anak gaul Jakarta.

Kau tau khan, gimana gayanya anak gaul?? Ya gitu deh… coba tebak sendiri aja ^_^
Nah kali ini yg ingin ku bahas bukan mengenai gayanya but.. sisi keislamannya.
Kenapa? Sebab tak pernah ku kira sebelumnya. Ia sangat rajin berjama’ah di mesjid apalagi sering menjadi imam sholat dzuhur dengan hafalan Qur’an nya yg cukup fasih. Mungkin kau menganggapnya biasa.. tapi yg tidak biasa adalah ternyata karena ia juga seorang marboth mesjid.

Aku terperangah ketika memergokinya lagi menyapu lantai mesjid. Karna ketahuan olehku, ia malu langsung masuk ke dalam kamar berukuran 1x2 meter yg ternyata ku tau itu adalah kamar tidur untuk marboth mesjid.

Cukup ku tau saja.. selama ini, yg nampak darinya adalah style kaos oblong, celana jeans dan tak lupa sepatunya yg oke punya itu. Dan ternyata ia adalah seorang marboth mesjid?? Mengapa bisa ya??

Entahlah.. yg ku tahu kini.. jangan melihat orang hanya dari penampilan luar saja.